Rokan Hulu, Sontiank.com – Langkah nyata kembali ditunjukkan Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu dalam mendukung sektor pertanian, Senin (21/04/2025). Bupati Rohul, Anton, ST, MM bersama Wakil Bupati H. Syafaruddin Poti, SH, MM, menyambangi Desa Pasir Maju, Kecamatan Rambah, untuk menyerahkan bantuan pertanian berupa dua unit traktor roda empat dan benih padi unggul kepada para petani.
Acara ini bukan sekadar seremoni penyerahan bantuan. Bupati dan jajaran pemerintah daerah terjun langsung ke sawah untuk melakukan penanaman padi secara simbolis, menciptakan suasana yang penuh kebersamaan antara pejabat dan masyarakat.
Warga menyambut hangat kehadiran Bupati dan rombongan. Tak sedikit yang memanfaatkan kesempatan ini untuk menyampaikan keluhan dan harapan secara langsung, khususnya terkait kendala yang mereka hadapi dalam mengelola lahan pertanian.
Kepala Dinas Pertanian Rohul, Fisman Hendri, S.Hut menjelaskan bahwa benih padi jenis Logawa yang diserahkan merupakan bantuan dari Balai Standar Instrumen Pertanian (BSIP) Riau. Sementara dua unit traktor diperoleh melalui dukungan dana APBN dan didistribusikan melalui anggaran APBD murni Dinas Pertanian.
Bupati Anton menyoroti pentingnya peningkatan indeks pertanaman dari IP 200 menjadi IP 300 guna memaksimalkan potensi pertanian di Kecamatan Rambah, yang memiliki lebih dari 300 hektar lahan sawah. Ia juga menekankan pentingnya penggunaan alat modern dan penerapan pemupukan yang tepat.
“Jika pemerintah, penyuluh, dan petani bisa terus berjalan bersama, saya yakin Rokan Hulu bisa menjadi daerah swasembada pangan yang kuat dan mandiri,” ujar Bupati Anton di hadapan para petani.
Hadir pula dalam kegiatan ini sejumlah pejabat daerah, di antaranya Wakapolres Kompol Rahmat Hidayat, perwakilan Kejaksaan, Danramil, Bulog, camat dan kepala desa se-Rokan Hulu, serta para penyuluh pertanian.
Bupati menutup kegiatan dengan berdialog langsung bersama petani, menyerap masukan dari lapangan mengenai irigasi, pupuk subsidi, dan akses alat pertanian. Ia memastikan bahwa seluruh masukan tersebut akan menjadi prioritas dalam perencanaan pembangunan sektor pertanian ke depan.(adv)
